Sebanyak 17 Pegawai KPK Main Judi Online
Nilai deposito untuk judi online dari mereka mencapai Rp115 juta.

Plt Ketua KPK Nawawi Pomolango | Foto: Sekretariat Kabinet RI
PINTOE.CO - Pelaksana Tugas Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Nawawi Pomolango membenarkan ada pegawai KPK yang bermain judi online. Terdapat 17 pegawai KPK yang terlibat.
Nawawi mengatakan, pegawai yang terlibat permainan judi online itu di antaranya sopir hingga petugas pengamananan. Namun, ia enggan menjelaskan bagaimana proses penindakan terhadap para pegawai tersebut.
"Kami sudah memerintahkan inspektorat melakukan pemeriksaan. Tapi kalau bisa belum dibuka," katanya.
Dalam laporannya, media Tempo menyebutkan bahwa ke-17 pegawai KPK itu terlibat judi online pada 2023. Nilai deposito untuk judi online dari mereka mencapai Rp 115 juta.
Pegawai KPK tersebut beberapa diduga menjadi pecandu judi online karena ratusan kali menyetor deposit. Namun ada pula yang coba-coba atau hanya satu kali saja menyetor deposit judi online dengan nominal yang kecil.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Hadi Tjahjanto mengatakan Satuan Tugas Pemberantasan Judi Online sudah mulai bekerja. Dia menyatakan Satgas sudah menyerahkan nama-nama pegawai pemerintah yang terlibat judi online ke kementerian dan lembaga masing-masing.
"Sampai kemarin kami terus melakukan kegiatan yaitu mendistribusikan nama-nama, baik pemerintahan atau lembaga yang terlibat judi online," kata Hadi dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Jumat, 5 Juli 2024.[]