Jadi Wakapolda Aceh, Ini Profil Brigjen Ari Wahyu Widodo
Lahir pada 1973, Ari Wahyu Widodo adalah jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1995.

Brigjen Ari Wahyu Widodo resmi menjabat Wakapolda Aceh, Rabu, 9 April 2025 | Foto: Humas Polri
PINTOE.CO - Brigjen Polisi Ari Wahyu Widodo resmi menjabat sebagai Wakapolda Aceh menggantikan Brigjen Misbahul Munauwar yang menjabat Wakapolda Aceh sejak Agustus 2024 dan kini mendapat tugas baru sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tk II di Sespim Lemdiklat Polri.
Prosesi serah terima jabatan dipimpin Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko di Mapolda Aceh, Rabu, 9 April 2025.
Ari Wahyu Widodo sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Analisa dan Evaluasi Biro Pengkajian dan Strategi SSDM Polri (Kabag Anev Rojianstra).
Penunjukan Ari Wahyu Widodo sebagai Wakapolda Aceh tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/488/III/KEP/2025 tanggal 12 Maret 2025.
Lahir pada 1973, Ari Wahyu Widodo adalah jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1995. Pangkat Brigjen Polisi alias bintang satu baru saja disandangnya menjelang pelantikan sebagai Wakapolda Aceh, tepatnya pada 30 Maret 2025.
Selama karirnya, Ari Wahyu Widodo banyak bertugas di wilayah Timur Indonesia. Ketika masih berpangkat AKBP, dia pernah menjabat Kepala Bagian Perawatan Personel (Kabagwatpers ) Biro SDM Polda Sumatera Selatan, sebelum kemudian ditarik ke Mabes Polri menjadi Kepala Bagian Pengakhiran Dinas (Kabagkhirdin) Biro Perawatan Personel (Rowatpers) SSDM Polri.
Pada 2019, saat menyandang pangkat Kombes, Ari ditugaskan ke Polda Kalimatan Selatan sebagai Karo SDM.
Selanjutnya, pada Desember 2021, Ari ditarik lagi ke Mabes Polri sebagai analis kebijakan madya bidang Watpers SSDM Polri sebelum ditunjuk menjadi Karo SDM Polda NTT.
Setahun berselang, pada Desember 2022, Ari Wahyu Widodo ditugaskan menjadi Karo SDM di Polda Sulawesi Utara.
Pada 2024, Kombes Ari kembali ke Mabes Polri dan dipercaya menjadi Kabaganev Rojianstra SSDM Polri sebelum Kapolri menunjuknya menjadi Wakapolda Aceh.
Saat serah terima jabatan di Polda Aceh, Kapolda Irjen Achmad Kartiko meyakini dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki Brigjen Ari, akan dapat mengemban tugas dan tanggung jawab dengan baik dan penuh dedikasi.
“Semoga dapat segera beradaptasi dengan lingkungan tugas yang baru serta melanjutkan program-program yang telah berjalan. Jabatan ini bukanlah tugas ringan, melainkan amanah yang menuntut komitmen tinggi, integritas, dan kepemimpinan yang kuat demi tercapainya tujuan organisasi,” kata Kapolda Aceh.
Riwayat Jabatan Wakapolda Aceh Brigjen Ari Wahyu Widodo
- Kepala Bagian Perawatan Personel (Kabagwatpers ) Biro SDM Polda Sumatera Selatan
- Kepala Bagian Pengakhiran Dinas (Kabagkhirdin) Rowatpers SSDM Polri.
- Karo SDM Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) 2019.
- Analis kebijakan madya bidang Watpers SSDM 2021
- Karo SDM Polda NTT 2022
- Karo SDM di Polda Sulawesi Utara 2023
- Kepala Bagian Analisa dan Evaluasi Biro Pengkajian dan Strategi SSDM Polri (Kabaganev Rojianstra) SSDM Polri 2024
- Wakapolda Aceh, April 2025.