Kompol Yusuf Hariadi mengatakan kedatangan pengungsi Rohingya ke Banda Aceh tidak ada koordinasi sama sekali dari Pemerintah Aceh Selatan.

Terkait Nasib Rohingya di Banda Aceh, Kabag Ops Polresta: Kita Koordinasi Dulu

Pengungsi Rohingya diangkut menggunakan truk dari Aceh Selatan ke depan Kanwil Kemenkumham Aceh, Banda Aceh, Kamis (7/11/2024) I Foto: Antara/Rahmat Fajri

PINTOE.CO - Sebanyak 152 pengungsi Rohingya yang diangkut dari Aceh Selatan ke depan Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Aceh masih menunggu kepastian dari pihak terkait.

Kepala Bagian Operasi Polresta Banda Aceh, Kompol Yusuf Hariadi, mengatakan bahwa kedatangan pengungsi Rohingya ke Banda Aceh tidak ada koordinasi sama sekali dari Pemerintah Aceh Selatan.

"Kami merasa dalam pergerakan ini tidak ada kompromi, tidak ada kolaborasi kenapa tiba-tiba masuk ke Kota Banda Aceh," ujar Kompol Yusuf, Kamis, 7 November 2024.

Yusuf menyebut pihaknya belum bisa memastikan nasib seratusan pengungsi Rohingya itu. Ia mengatakan akan berkoordinasi dulu bersama pihak terkait ihwal penanganan pengungsi ini.

"Oleh karena itu, kami nanti sepakati dengan Pemda apakah pengungsi ini kita kembalikan ke wilayah asalnya," ungkapnya.

Yusuf menyampaikan bahwa masyarakat menolak kedatangan pengungsi Rohingya ke Banda Aceh. Disisi lain, pihaknya masih menunggu arahan dan keputusan terhadap penanganan pengungsi Rohingya ini.

"Jadi untuk pengungsi Rohingya kita sepakati mereka tidak kita turunkan. Mereka tetap berada di atas truk," kata Yusuf.[]

 

Editor: Lia Dali

pengungsi rohingya rohingya aceh selatan