"Pertama kami akan buat surat ke AFC untuk menyatakan bahwa supaya adil laga tetap berjalan di Jakarta karena sebelumnya juga pertandingan bergulir di Bahrain," kata Arya.

PSSI Tolak Keinginan Bahrain Gelar Laga di Tempat Netral

Pemain Timnas Indonesia Malik Risaldi dalam laga melawan Bahrain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Bahrain National Stadium Riffa, Kamis (10/10/2024) malam.

PINTOE.C - Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) meminta ke FIFA dan AFC agar pertandingan melawan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dipindahkan ke lokasi netral. Hal itu disampaikan BFA melalui rilis resmi yang diunggah melalui akun media sosial Instagram @bahrainfa, Rabu, 16 Oktober 2024.

Dalam pernyataan tersebut, BFA meminta pemindahan lokasi di luar Indonesia karena merasa terancam jika laga tetap berlangsung sesuai jadwal pada 25 Maret 2025 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Permintaan itu disampaikan usai pertandingan Bahrain melawan Indonesia berakhir kontroversial akibat tambahan waktu yang diberikan wasit asal Oman, Amed Al-Kaf. Media sosial wasit dan federasi Bahrain dilaporkan "diserang" warganet Indonesia seusai pertandingan. 

Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan bakal menyurati BFA yang memohon ke FIFA serta AFC terkait hal tersebut.

"Pertama kami akan buat surat ke AFC untuk menyatakan bahwa supaya adil laga tetap berjalan di Jakarta karena sebelumnya juga pertandingan bergulir di Bahrain," kata Arya, dikutip dari Kompas.com, Kamis, 17 Oktober 2024.

Arya memastikan adanya kontroversi di laga Indonesia melawan Bahrain tidak akan mengganggu keamanan dan kenyamanan pemain Bahrain saat bertanding di Jakarta. 

"Kedua, kami akan menjamin keamanan dan kenyamanan bagi tamu kita seperti (Bahrain). Karena bangsa Indonesia adalah bangsa yang ramah terhadap tamu, jadi kami pasti akan beri kenyamanan bagi mereka," kata dia. 

Terkait dengan serangan warganet dan ancaman yang marak terjadi di media sosial BFA, Arya menilai hal tersebut bukan gambaran masyarakat Indonesia sesungguhnya. Menurutnya, masyarakat Indonesia merupakan warga yang ramah pendatang, salah satu contohnya Indonesia terbukti sukses menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 pada 2023. 

"Kemudian soal di sosmed, terkadang netizen Indonesia itu ramai, tetapi sebenarnya mereka itu ramah. Sangat terkenal-lah bangsa kita bangsa yang ramah. Kita sudah membuktikan itu di Piala Dunia U17 dan terselenggara dengan baik," ungkap exco PSSI itu. 

Dia menyampaikan keamanan dan kenyamanan berbagai event internasional di Indonesia akan dijamin sehingga BFA tidak perlu khawatir.[]
 

Piala Dunia 2026 zona asia pssi