Panwaslih Aceh Imbau Semua Paslon dalam Pilkada 2024 Patuhi Aturan
ilkada Aceh 2024 harus demokratis, damai, dan berjalan sukses.

Ketua Panwaslih Aceh Muhammad Ali (Bithe.co)
PINTOE.CO - Panitia Pengawal Pemilihan atau Panwaslih Aceh mengimbau pasangan calon (paslon) pemilihan kepala daerah di Tanah Rencong mematuhi aturan dan mekanisme yang telah ditetapkan.
Ketua Panwaslih Aceh, Muhammad Ali, mengatakan bahwa semua peserta pemilihan kepala daerah harus tunduk pada aturan yang berlaku. Sehingga pesta demokrasi di Aceh berlangsung aman serta dapat menjadi contoh bagi daerah lain.
"Semua paslon baik paslon gubernur wakil gubernur, bupati dan wali kota, agar selalu mematuhi aturan-aturan yang telah ditetapkan," ujar Muhammad Ali kepada Pintoe.co pada Senin, 18 November 2024.
Muhammad Ali mengatakan, Pilkada Aceh 2024 harus demokratis, damai, dan berjalan sukses. Oleh karena itu, semua pihak, tim pendukung, serta paslon juga wajib menciptakan suasana yang sejuk.
"Agar terciptanya suasana yang nyaman, aman, sejuk dalam melaksanakan pilkada ini. Sehingga hasilnya nanti bermartabat," ungkapnya.
Selain itu, Panwaslih Aceh juga mengajak masyarakat serta seluruh elemen untuk ikut berpartisipasi dalam mengawasi pelaksanaan Pilkada 2024.
Menurutnya, pengawasan tidak cukup hanya dilakukan oleh Panwaslih Aceh, keikutsertaan masyarakat dalam mengawasi Pilkada sangat penting sehingga pesta demokrasi di Aceh berjalan lancar.
"Tapi sangat butuh bantuan ataupun keterlibatan daripada elemen masyarakat semua dalam hal pengawasan kegiatan ini," pungkasnya.[]
Editor: Bisma