Dari Aceh Tamiang, Sundari telah mengekspor produk Mayoni Cocho ke Jepang, Turki, Malaysia, dan India.

Mayoni Cocho, Produk UMKM di Aceh Tamiang yang Mendunia Berkat Instagram

Produk cokelat karakter Mayoni Cocho yang diproduksi Sundari

PINTOE.CO- Memadukan coklat dengan Instagram bisa menghasilkan banyak uang. Hal ini sudah dibuktikan oleh Sundari, seorang perempuan asal Aceh Tamiang yang memproduksi cokelat kemasan bernama Mayoni Cocho.

Baru-baru ini, Mayoni Cocho terpilih sebagai salah satu UMKM yang ikut berpartisipasi dalam pegelaran Karya Nyata Festival BUMN di Blang Padang, Banda Aceh.

Sundari memulai bisnis Mayoni Cocho pada 2019 silam. Dengan modal awal hanya Rp200.000, ia dengan tekun membuat produk inovasi cokelat karakter yang dipasarkan melalui Instagram. Cokelat bikinan Sundari ada yang berbentuk kucing, kelinci, atau rencong.

Ketika merintis bisnis, kondisi keuangan Sundari sedang terhimpit. Namun begitu produk tersebut dipasarkan, langsung masuk permintaan dalam jumlah besar.

"Dulu itu modalnya cuma dua ratus ribu, dengan keadaan belum bayar uang kontrakan. Ya, dibilang nekat dengan alat sederhana bermodal estrofom dan es batu buat Mayoni Cocho. Alhamdulillah langsung diorder pertama kali di angkat tiga juta rupiah," kata Sundari saat dijumpai Pintoe.co, Minggu 2 Juni 2024.

Bagi Sundari, media sosial sangat berpengaruh bagi usaha Mayoni Cocho. Pemasaran via online lebih menghasilkan banyak orderan ketimbang pemasaran secara offline atau konvensional.

"Dengan perbandingan 75% lewat online dan 25% via offline," rinci Sundari. 

Dua tahun kemudian, bisnis Mayoni Cocho semakin berkembang. Permintaan mulai datang dari mancanega. Dalam periode 2022-2023, Sundari telah mengekspor produk bikinannya ke Jepang, Turki, Malaysia, dan India. 

"Semua itu berkat pemesanan online di Instagram. Alhamdulillah bisa tembus internasional cokelat ini," ucap Sundari. 

Kini, Mayoni Cocho beromzet ratusan juta rupiah per bulan. Di samping itu, berkat produk ini Sundari berhasil memenangkan sejumlah penghargaan. Salah satunya Women Preuneur dalam acara Pertamina Indonesia pada 2023. 

Sundari turut berterima kasih kepada instansi-instansi yang selama ini telah mendukung pemajuan usahanya.

"Terima kasih sekali untuk Rumah BUMN dan Bank Indonesia yang memberikan pendampingan berupa ilmu branding dan logo kemasan serta pasar baru bagi Mayoni Cocho," ungkapnya.[]

Editor: Bisma Yadhi Putra

umkm pasardigital bisnisonline sundari mayonicocho