"Saya rasa, sebagai generasi muda tema ini sangat tepat untuk debat perdana (calon wali kota dan wakil wali kota)," kata Teuku Raysul.

Syariat Islam Jadi Tema Debat Perdana Calon Wali Kota Banda Aceh, Begini Respon Generasi Z 

Foto: Ist

PINTOE.CO - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh menetapkan syariat Islam menjadi tema debat perdana calon wali kota dan wakil wali kota, pada Rabu, 30 Oktober 2024 mendatang.

Menanggapi tentang tema debat perdana itu, Generasi Z Kota Banda Aceh menyebutkan isu syariat Islam sangat relevan dengan kondisi Banda Aceh sebagai ibu kota provinsi yang harus menjadi panutan bagi kabupaten dan kota lainnya di Aceh.

"Saya rasa, sebagai generasi muda tema ini sangat tepat untuk debat perdana (calon wali kota dan wakil wali kota)," kata Teuku Raysul salah satu pemuda di Banda Aceh, Kamis, 17 Oktober 2024.

Menurut Raysul, Kota Banda Aceh harus menjadi contoh bagi daerah lain, terutama terkait penerapan syariat Islam.

"Begitu juga Banda Aceh harus mampu mengimplementasikan regulasi syariat yang sesuai dengan ajaran Rasulullah," ujarnya.

Selain itu, Raysul menilai agar tercipta pemerintahan yang tidak hanya Islami tetapi juga adil dan bersih harus menyatukan aspek tauhid, amaliyah, serta hubungan antara manusia dengan Allah atau habluminallah dan sesama manusia atau habluminannas.

Raysul berharap dalam debat kandidat calon wali kota dan wakil wali kota itu dapat merumuskan strategi yang matang untuk penerapan syariat Islam di Banda Aceh, tanpa mengesampingkan hak-hak warga dan menjaga keharmonisan di masyarakat. 

"Tentu menjadi ajang bagi para calon wali kota dan wakil wali kota menunjukkan komitmen dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, adil, serta berlandaskan pada prinsip-prinsip syariat Islam yang utuh," pungkasnya.[]

bedatkandidatbandaaceh pilkadaaceh2024 aceh