Dalam 1 Tahun, Sebanyak 1.364 Keluarga Palestina Lenyap
Tentara Israel memusnahkan 1.364 keluarga di semua wilayah Palestina dengan membunuh seluruh anggotanya
Mayat orang-orang Palestina diangkut truk (Haaretz)
PINTOE.CO - Militer Israel telah melenyapkan sebanyak 902 keluarga Palestina di Jalur Gaza sejak 7 Oktober 2023 hingga 2 Oktober 2024.
"Sebagai bagian dari genosida yang terus berlangsung oleh tentara pendudukan Israel dengan dukungan penuh Amerika Serikat, tentara pendudukan telah memusnahkan 902 keluarga Palestina, menghapus mereka dari daftar kependudukan dengan membunuh seluruh anggotanya selama setahun genosida di Gaza," ujar kantor media Pemerintah Gaza seperti dilansir dari Antara pada Kamis, 3 Oktober 2024.
Dalam jumlah yang sangat mengejutkan itu, kantor tersebut menjelaskan bahwa tentara Israel memusnahkan pula 1.364 keluarga di semua wilayah Palestina dengan membunuh seluruh anggotanya dan meninggalkan hanya satu individu per keluarga, serta secara serupa memusnahkan 3.472 keluarga Palestina lainnya dengan meninggalkan hanya dua individu per keluarga.
"Pembantaian ini terjadi dengan partisipasi beberapa negara Eropa dan Barat yang memasok senjata mematikan dan yang dilarang secara internasional kepada pasukan pendudukan, seperti Inggris, Jerman, Prancis, dan lainnya," tambah kantor media tersebut.
Kantor itu mendesak masyarakat internasional dan seluruh organisasi internasional guna menekan pemerintah AS dan pendudukan kriminal untuk menghentikan genosida dan menghentikan pertumpahan darah yang terus berlangsung.[]