KSAD: Pembentukan Angkatan Siber TNI Berlanjut di Era Prabowo
Itu sudah menjadi ancaman global sekarang, dan kita sudah melihat beberapa masalah terkait data kita
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak
PINTOE.CO - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memastikan pembentukan Angkatan Siber, yang akan menjadi matra keempat di tubuh TNI, akan dilanjutkan di era pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Menurutnya, langkah ini penting karena banyak negara di dunia telah membentuk lembaga pertahanan siber.
"Itu sudah menjadi ancaman global sekarang, dan kita sudah melihat beberapa masalah terkait data kita," ujar Maruli di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu, 11 September 2024.
TNI Angkatan Darat, lanjut Maruli, akan menyiapkan segala hal yang diperlukan untuk membentuk organisasi yang kuat dan mampu mengantisipasi perkembangan siber.
Ia menegaskan bahwa sumber daya manusia (SDM) yang akan mengisi Angkatan Siber ini akan sangat berpengaruh terhadap keamanan nasional.
Maruli juga menyarankan agar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) serta Kementerian Pertahanan (Kemenhan) duduk bersama untuk membahas pembagian tugas terkait keamanan siber.
Sebelumnya, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengungkapkan bahwa Presiden Joko Widodo telah memberi perintah untuk membentuk Angkatan Siber.
"Pak Presiden sudah memerintahkan, saat pidato di MPR, untuk membuat TNI Angkatan Siber," kata Agus pada Selasa, 3 September 202).
Angkatan Siber ini akan berbeda dari satuan lainnya karena akan melibatkan banyak personel sipil. Agus menjelaskan, rekrutmen satuan ini akan lebih fokus pada keahlian khusus di bidang siber.