SDI Al Azhar 46 Grand Depok City kembali menggelar kegiatan Market Day, setelah absen hampir tiga tahun lantaran pandemi Covid-19. 'Build Great Kids Preneur and Team Works Skills' menjadi tema dari Market Day kali ini yang berlangsung selama tiga hari pad

Entrepreneurship Hingga Saintifik Tersaji dalam Kegiatan Market Day 2022 SDI Al Azhar 46 Grand Depok City

Market Day 2022 SDI Al Azhar 46 Grand Depok City

NEWSTALK.ID - SDI Al Azhar 46 Grand Depok City kembali menggelar kegiatan Market Day, setelah absen hampir tiga tahun lantaran pandemi Covid-19. 'Build Great Kids Preneur and Team Works Skills' menjadi tema dari Market Day kali ini yang berlangsung selama tiga hari pada 2 hingga 4 November 2022 mendatang.

Melalui pandangan mata, kegiatan Market Day hari pertama cukup ramai dan nampak terlihat keceriaan anak-anak dan bersemangat menawarkan dagangannya dengan tampil percaya diri kepada pengunjung yang hadir, yakni seluruh keluarga besar SD Islam Al Azhar 46 Grand depok City, seperti guru, murid dan karyawan. 

Kelas 3 Arafah SDI Al Azhar 46 Grand Depok City, salah satu peserta Market Day 2022

Hj. Enung Nuraeni, M.Pd selaku Kepala Sekolah SDI Al Azhar 46 Grand Depok City yang hadir membuka acara tersebut yang menyebutkan jika tujuan acara Market Day untuk menumbuhkan sekaligus menciptakan interaksi antar kelas, serta juga dapat memberikan pengalaman yang tidak dapat dilupakan oleh peserta didik SDI Al Azhar 46 Grand Depok City.

"Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan soft skill kewirausahaan yaitu dengan mengimplementasikan model Project Based Learning (PBL) Market Day," tutur Hj. Enung Nuraeni, M.Pd saat membuka acara.

Model Project Based Learning Market Day adalah sebuah model pembelajaran berbasis proyek yang melibatkan siswa untuk merekonstruksi pengetahuan, keterampilan dan mengkulminasikan dalam produk nyata serta memasarkan produknya kepada teman, guru dan masyarakat sekitar melalui kegiatan bazar atau pasar yang diselenggarakan oleh peserta didik SDI Al Azhar 46 Grand Depok City.

Ilustrasi transaksi di Market Dday 2022 SDI Al Azhar 46 Grand Depok City

Di samping itu, kegiatan Market Day hari pertama mencakup penilaian dari enam mata pelajaran yaitu Pendidikan KewargaNegaraan (PKN), Bahasa Indonesia, Matematika, Science in English (SIE), Seni Budaya dan Prakarya (SBDP), dan Pendidikan Agama Islam (PAI).

Barang yang dijual diantaranya berupa makanan tradisional seperti siomay dan batagor yang berasal dari Jawa Barat, pempek dari Palembang, serta aneka makanan olahan lainnya seperti dari olahan pisang dan sebagainya. Sedangkan minuman yang dijajakan seperti aneka jus, susu pudding dan lain sebagainya.

"Alhamdulillah, semua barang dagangan para peserta didik laris terjual," pungkas Hj. Enung Nuraeni, M.Pd.

EnungNuraeni Marketday AlAzhar46GDC Entrepreneurship Saintifik