Illiza Sa’aduddin Djamal menjadi kandidat calon Wali Kota Banda Aceh yang paling tinggi popularitas serta elektabilitas politiknya

[Infografis] Hasil Survei Kandidat Unggulan dalam Pilkada Banda Aceh

Infografis Hasil Survei Kandidat Unggulan dalam Pilkada Banda Aceh

PINTOE.CO - Illiza Sa’aduddin Djamal menjadi kandidat calon Wali Kota Banda Aceh yang paling tinggi popularitas serta elektabilitas politiknya menurut survei Poltracking Indonesia.

Dari 400 responden yang ditanyai dalam survei tersebut, sebanyak 87,8 persen mengaku mengenal Illiza. Sementara yang mengaku suka dengan sosok politikus PPP itu sebanyak 81,2 persen.

Di urutan kedua ada mantan Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman. Ia dikenal oleh 72,0 persen responden tetapi hanya 44,8 persen yang menyukainya.
 
Darwati A. Gani ada di urutan ketiga. Ia dikenal oleh 60,6 responden dan elektabilitasnya 43,3 persen. Kalah tipis dengan Aminullah Usman. Namun, Darwati yang lolos sebagai anggota DPD RI terpilih dipastikan tidak maju dalam Pilkada Banda Aceh.

Politikus Nasdem Teuku Irwan Djohan masuk empat besar. Popularitas dan elektabilitasnya berada di angka 58,3 persen dan 47,1 persen.[]

illiza irwandjohan aminullahusman calonwalikotabandaaceh aceh