Menteri Pariwisata: Harga Tiket Pesawat Mahal Hambat Wisatawan Masuk ke Indonesia
Pemerintah menargetkan kunjungan 14 juta wisatawan mancanegara (wisman) pada tahun 2024. Widiyanti menyatakan bahwa berbagai strategi sedang disiapkan untuk mencapai target tersebut.
Menpar Widiyanti Putri Wardhana (Foto: Detikcom)
PINTOE.CO – Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana menyoroti tingginya harga tiket pesawat domestik yang dianggap menjadi penghambat bagi wisatawan untuk berlibur di Indonesia.
Menurutnya, harga yang mahal membuat minat wisatawan, baik lokal maupun internasional, menurun.
Pemerintah menargetkan kunjungan 14 juta wisatawan mancanegara (wisman) pada tahun 2024. Widiyanti menyatakan bahwa berbagai strategi sedang disiapkan untuk mencapai target tersebut.
"Target kunjungan tahun ini 14 juta wisman, dan kita juga punya target untuk lima tahun ke depan," katanya, dikutip dari Antara, Jumat, 1 November 2024.
Widi, panggilan akrabnya, mengatakan bahwa promosi pariwisata Indonesia di luar negeri akan lebih ditingkatkan.
Selain itu, dia menegaskan perlunya mencari solusi agar harga tiket pesawat domestik lebih terjangkau.
"Kita akan promosikan lebih banyak ke wisatawan kelas atas, tapi aksesibilitas dan harga tiket pesawat juga perlu segera kita atasi bersama kementerian lain," ujarnya.
Menurutnya, jika harga tiket lebih murah, jumlah wisatawan asing dan lokal akan meningkat.
"Supaya wisatawan bisa lebih mudah dan murah berlibur di Indonesia," tambah Widi.
Menanggapi masalah ini, Menteri BUMN Erick Thohir setuju dengan langkah yang diambil oleh Kementerian Pariwisata.
Ia telah membentuk tim Project Management Officer (PMO) untuk menangani masalah harga tiket pesawat yang mahal. Erick menyebutkan bahwa harga tiket pesawat sangat mempengaruhi jumlah kunjungan wisata.
"Kami akan membentuk tim bersama untuk mencari solusi terkait harga tiket pesawat, dan kebijakan ini diharapkan bisa mendukung pertumbuhan sektor pariwisata," kata Erick setelah bertemu Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi pada Selasa, 29 Oktober 2024.[]