Tinjau PPS Samudera Lampulo, Wantimpres Agung Laksono: Kolam Labuh Perlu Dikeruk
Agung menilai, lokasi PPS Lampulo ini sangat baik lantaran setiap harinya ada aktivitas pelelangan ikan.
Agung Laksono meninjau PPS Samudera Lampulo, Banda Aceh | Foto: Razi/Pintoe.co
PINTOE.CO - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) RI, Agung Laksono, meninjau Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja, Lampulo, Banda Aceh pada Jumat, 9 Agustus 2024.
Dalam kunjungan itu, Agung yang didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Aceh Aliman, melihat sejumlah fasilitas pelabuhan hingga berbincang dengan nelayan setempat.
Agung menilai, lokasi PPS Lampulo ini sangat baik lantaran setiap harinya ada aktivitas pelelangan ikan. Ikan-ikan tersebut tidak hanya memenuhi kebutuhan di Aceh, tetapi juga Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Bahkan, sebagian tangkapan juga diekspor. Hanya saja, ada pembenahan yang mesti dilakukan terhadap fasilitas ini.
"Masalahnya di sini, soal tempat parkir kapal-kapal itu hanya yang di atas 60 GT. Jadi kolam labuhnya perlu dikeruk dan perlu pendalaman alur," ujar Agung Laksono.
Agung menyebut, lebih enam ribu orang bekerja di PPS Lampulo Banda Aceh ini dan tangkapan nelayan juga melimpah. Ia mengatakan, hal ini perlu dilanjutkan sehingga bisa memenuhi kebutuhan dalam negeri maupun untuk kebutuhan ekspor.
"Sekarang utamanya lebih memperdalam alur dulu, mengoptimalkan yang sudah ada. Lalu perbaikan-perbaikan seperlunya di sini sehingga lebih nyaman," katanya.
Di sisi lain, dirinya juga senang melihat kegiatan nelayan di PPS Samudera ini karena akan membuat ekonomi rakyat bergerak dan meningkatkan pendapatan nekayan setempat.
"Kami dari pusat sangat bergembira melihat kegiatan sehari-hari seperti ini dan ini baru kegiatan ekonomi kerakyatan bisa maju," demikian Agung.[]