"Di situ (gedung onkologi) ada IGD (instalasi gawat darurat) kemudian fasilitas operasi akan dilengkapi. Itu ruangan operasi khusus tidak dicampur dengan pasien lain," kata Isra, Kamis, 18 Juli 2024.

Gedung Onkologi RSUDZA Jadi Pusat Layanan Kesehatan Atlet PON XXI 2024

Gedung Pusat Onkologi RSUDZA

PINTOE.CO - Gedung Onkologi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainal Abidin Banda Aceh akan menjadi pusat pelayanan kesehatan atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh Sumut 2024 wilayah Aceh.

Direktur RSUDZA, dr Isra Firmansyah mengatakan fasilitas kesehatan akan dipisah dengan pelayanan pasien umum. Semua pelayanan kesehatan atlet PON disediakan di gedung onkologi.

"Di situ (gedung onkologi) ada IGD (instalasi gawat darurat) kemudian fasilitas operasi akan dilengkapi. Itu ruangan operasi khusus tidak dicampur dengan pasien lain," kata Isra, Kamis, 18 Juli 2024.

Isra menyebutkan, sejumlah fasilitas di gedung onkologi yang baru dibangun terus dipersiapkan. Khusus di IGD, kata dia, rumah sakit menyediakan 12 tempat tidur.

Ia menyampaikan, setiap venue (lokasi) cabang olahraga nantinya juga akan tersedia klinik kecil untuk pertolongan pertama apabila atlet mengalami cidera.

 "Jadi atlet-atlet tersebut kalau cederanya memang sudah memenuhi kriteria untuk dirujuk kemari akan dibawa langsung ke IGD," katanya.

Selain itu, Isra memastikan ketersediaan bahwa sumber daya manusia (SDM) baik dokter spesialis maupun tenaga keperawatan. Namun, perlu penambahan sarana dan prasarana di ruang IGD jika anggaran memungkinkan.

"Kita ada sekitar 300 lebih dokter spesialis kemudian tanaga perawatnya, lalu tenaga rehab mediknya dan psikologinya juga. Karena atlet ini aset negara jadi memang harus betul-betul dilayani dengan baik," pungkasnya.[]

rsud ponxxi2024