Anugerah Inovasi Aceh ini adalah bentuk apresiasi kepada instansi yang telah memberikan dedikasi terbaiknya dalam menciptakan solusi kreatif dan inovatif

RSUDZA Terima Penghargaan Terinovatif 2024 dari Pj Gubernur Safrizal ZA 

Foto: Ist

PINTOE.CO - Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, menyerahkan penghargaan Anugerah Inovasi Aceh Tahun 2024 pada Rabu, 18 Desember 2024. Acara berlangsung di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, dengan dihadiri oleh para pejabat daerah, para Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA).

Dalam sambutannya, Safrizal ZA menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mendorong inovasi di Aceh. 

Pj Gubernur Aceh menekankan pentingnya inovasi sebagai kunci untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan menjawab kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.

"Anugerah Inovasi Aceh ini adalah bentuk apresiasi kepada instansi yang telah memberikan dedikasi terbaiknya dalam menciptakan solusi kreatif dan inovatif. Saya berharap semangat ini dapat terus ditingkatkan untuk menjadikan Aceh lebih maju dan kompetitif," ujar Safrizal ZA.

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainoel Abidin meraih penghargaan sebagai Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) Terinovasi Terbaik. 

Penghargaan ini diberikan atas inovasi yang dilakukan RSUD Zainoel Abidin dalam pelayanan kesehatan, yang dinilai berhasil memberikan dampak positif bagi masyarakat.

"RSUD Zainoel Abidin telah menunjukkan bahwa dengan komitmen dan kerja keras, kita bisa menciptakan layanan kesehatan yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Ini adalah teladan yang patut kita tiru," tambah Safrizal.

Selain RSUD Zainoel Abidin, sejumlah SKPA lain juga menerima penghargaan sangat inovatif, sementara yang menerima penghargaan terinovatif hanya RSUD Zainoel Abidin.

"Kita tidak boleh berhenti di sini. Tantangan ke depan semakin kompleks, dan inovasi adalah satu-satunya jalan untuk menjawabnya. Mari kita jadikan Aceh sebagai contoh daerah yang mampu melahirkan solusi kreatif untuk masyarakat," pungkasnya.

Anugerah Inovasi Aceh merupakan ajang tahunan yang digelar oleh Pemerintah Aceh untuk mendorong kreativitas dan inovasi di setiap sektor pemerintahan. Tujuannya adalah menciptakan tata kelola yang lebih baik demi terciptanya kesejahteraan masyarakat Aceh.[]

rsudza pj gubernuraceh penghargaan terinovatif 2024