Gladiator II, Tekad Lucius Kembalikan Kejayaan Roma
Lucius memasuki Colosseum dan bertempur hidup mati demi rakyatnya.

Paul Mescal berperan sebagai Lucius Verus dalam film Gladiator II I Foto: Dok. Universal Pictures
PINTOE.CO - Rumah produksi Paramount Pictures resmi merilis film terbaru berjudul Gladiator II karya sutradara Ridley Scott, setelah 24 tahun sejak film perdananya Gladiator rilis pada tahun 2000.
Film Gladiator II tayang di bioskop Indonesia mulai 13 November 2024. Sekuel ini kembali menghadirkan kisah perjuangan epik prajurit dalam menghadapi kekejaman Kekaisaran Romawi.
Gladiator II mengusung latar sekitar 20 tahun setelah peristiwa Gladiator (2000). Peristiwa film pertama itu berakhir dengan pertarungan antara Maximus (Russell Crowe) dan Commodus (Joaquin Phoenix).
Pertarungan itu berujung kemenangan Maximus setelah berhasil membunuh Commodus. Maximus kemudian menuntut reformasi politik di dalam Kekaisaran Roma dan Gracchus diangkat kembali menjadi senator.
Sekuel itu menampilkan Lucius Verus (Paul Mescal) sebagai karakter utama. Dia adalah putra semata wayang Lucilla (Connie Nielsen) dan mantan pewaris Kekaisaran Romawi.
Lucius sempat muncul saat masih kecil dalam Gladiator (2000). Dia lalu dikirim ibunya ke Numidia setelah kematian Maximus agar aman dari pemerintah korup Roma.
Putra Lucilla itu pun kembali ke Roma ketika dewasa, tepatnya setelah istrinya dibunuh Jenderal Marcus Acacius (Pedro Pascal) yang menjajah Numidia. Dia kembali ke Roma sebagai petarung gladiator bernama Hanno.
Lucius terpaksa memasuki Colosseum setelah tempat tinggalnya dikuasai oleh Kaisar Kembar yang memerintah dengan kekejaman. Tergerak oleh kemarahan dan semangat untuk mengembalikan kejayaan Roma, Lucius menghadapi pertempuran hidup mati demi rakyatnya.
Beberapa karakter di film pertama kembali muncul dalam sekuel itu sebab cerita tersebut masih melanjutkan cerita yang berpusat di Kekaisaran Roma.
Lucilla masih akan tampil dalam Gladiator II dan kembali diperankan Connie Nielsen. Derek Jacobi juga kembali memerankan karakter Senator Gracchus yang berperan krusial dalam politik Romawi Kuno.
Russell Crowe dipastikan tidak akan kembali muncul dalam Gladiator II meski memerankan karakter utama di film pertama. Crowe absen karena karakternya, Maximus, mati setelah mengalahkan Commodus di Colosseum.
Selain Russell Crowe, aktor-aktor penting di Gladiator, seperti Joaquin Phoenix dan Djimon Hounsou juga tidak kembali bergabung karena karakter mereka mati dalam film pertama.
Selain Paul Pascal, Connie Nielsen, Pedro Pascal, dan Derek Jacobi, sederet pemain film terkenal lainnya ikut berperan sebagai pemeran sentral di Gladiator II, antara lain, Joseph Quinn, Fred Hechinger, Lior Raz, dan Denzel Washington.
Film legendaris Gladiator pada tahun 2000 memberikan kesan yang cukup mendalam pada para penikmat film sekaligus para kritikus industri perfilman.
Gladiator I masuk 12 nominasi di Academy Awards dan berhasil meraih lima penghargaan sekaligus, termasuk penghargaan Film Terbaik.[]
Editor: Lia Dali