Presiden Prabowo: Banyak Kubu di Gerindra, Itu Hal Biasa
Di setiap partai pasti ada kubu. Di Gerindra ada banyak kubu juga. Biasa. Enggak ada masalah

Presiden RI Prabowo Subianto
PINTOE.CO - Presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa keberadaan berbagai kubu di internal Partai Gerindra bukanlah hal yang perlu dirisaukan.
Menurutnya, fenomena semacam itu juga terjadi di partai-partai lain.
“Di setiap partai pasti ada kubu. Di Gerindra ada banyak kubu juga. Biasa. Enggak ada masalah,” kata Prabowo dalam pidatonya pada acara HUT ke-60 Partai Golkar di Sentul, Bogor, pada Kamis, 12 Desember 2024 malam.
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo memuji Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, sebagai sosok menteri yang cerdas dan adil.
Ia menyoroti bahwa menteri-menteri dari Golkar yang kini berada di kabinetnya berasal dari berbagai kubu, tidak hanya dari kelompok yang sama dengan Bahlil.
“Saya lihat beliau (Bahlil) itu tidak memilih hanya konco-konconya saja, hanya kubunya saja,” ujar Prabowo.
Selain itu, Prabowo juga memuji beberapa menteri dari Golkar, termasuk Menkomdigi Meutya Hafid.
Ia menyampaikan rasa nyaman dengan kehadiran Golkar di kabinet, meskipun pada 2019 kedua pihak berada di posisi yang berseberangan.
“Saya merasa nyaman Golkar bersama saya. Saya nyaman dengan partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dan saya juga merasa nyaman Mbak Puan ada di sini malam ini,” kata Prabowo.