Vincent 'Chot' Reyes selaku juru taktik tim nasional basket Filipina, mengaku sangat menikmati suasana Jakarta, terutama di kompleks Gelora Bung Karno dan kerap jalan pagi di kompleks olahraga kebanggaan masyarakat Indonesia itu.

Pelatih Filipina Kagumi Kompleks Gelora Bung Karno Jakarta yang Gelar FIBA Asia Cup 2022

Pelatih nasional basket Filipina, Vincent 'Chot' Reyes

NEWSTALK.ID - Vincent 'Chot' Reyes selaku juru taktik tim nasional basket Filipina, mengaku sangat menikmati suasana Jakarta, terutama di kompleks Gelora Bung Karno dan kerap jalan pagi di kompleks olahraga kebanggaan masyarakat Indonesia itu.

"Kompleks GBK ini bagus sekali, areanya luas untuk beraktivitas," kata pelatih yang berulang tahun ke-59 pada Agustus ini.

Chot mengaku menyukai Indonesia, khususnya Jakarta. Sebab, ia hampir selalu berkunjung ke Jakarta untuk kegiatan bola basket dan lainnya. Andai tidak ke Jakarta, Chot singgah di Bali.

"Saya sudah mengunjungi Jakarta sejak lama dan hampir setiap tahun. Saya ke sini waktu Asian Games, kemudian ke Bali. Hanya pas pandemi saya tidak ke sini," jelasnya.

Chot juga memberikan kredit untuk panitia pelaksana FIBA Asia Cup 2022. Ia mengatakan, tim basket Filipina mendapatkan pelayanan sangat baik.

"Volunteer bekerja dengan istimewa. Kami tak menemui masalah sama sekali sampai saat ini. Transportasi, makanan, akomodasi, fasilitas latihan, semuanya fantastis. Kedekatan venue dengan hotel untuk turnamen sangat penting. Panitia pelaksana melakukan pekerjaan yang sangat baik," kata dia.

Menurut Chot, hal-hal ini penting bagi tim dalam menjalani sebuah turnamen. Sebab dengan mendapatkan pelayanan terbaik tanpa ada gangguan di sana sini, mereka bisa menikmati turnamen dan fokus bertanding. 

"Sejauh ini tidak ada masalah," tegas Chot.

Basket FIBA Asia Cup 2022 Vincent Reyes Filipina