Kami terus memberikan solusi pembiayaan sesuai prinsip syariah untuk mendukung UMKM dan pertumbuhan ekonomi lokal

Penyaluran KUR BSI Aceh Capai Rp 3,8 Triliun Akhi 2024

Karyawan BSI sedang melayani nasabah.

PINTOE.CO - Bank Syariah Indonesia (BSI) Regional Aceh mencatat realisasi pembiayaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Aceh hingga akhir 2024 mencapai 123 persen dari target. Dari target Rp3,1 triliun, BSI berhasil menyalurkan Rp3,8 triliun.

"Ini adalah bukti komitmen BSI Aceh dalam memberikan akses pembiayaan yang lebih luas dan mempermudah masyarakat mengembangkan usaha," kata Regional CEO BSI Aceh, Wachjono, pada Kamis, 19 Desember 2024.

Wachjono menjelaskan, pembiayaan KUR BSI Aceh disalurkan kepada 47.915 nasabah dari berbagai sektor usaha hingga 17 Desember 2024. 

"Kami terus memberikan solusi pembiayaan sesuai prinsip syariah untuk mendukung UMKM dan pertumbuhan ekonomi lokal," ujarnya.

Menurutnya, pencapaian ini menunjukkan kepercayaan masyarakat Aceh terhadap layanan keuangan syariah yang ditawarkan BSI. 

"Lebih dari 100 persen penyaluran KUR ini mencerminkan keberhasilan kami dalam membantu pengusaha kecil dan menengah, dengan pembiayaan yang mudah, cepat, dan sesuai prinsip syariah," katanya.

BSI Aceh juga memberikan edukasi kepada pelaku UMKM tentang pengelolaan keuangan yang baik dan sesuai prinsip syariah. 

Wachjono menambahkan, bank tersebut berkomitmen mengutamakan keberlanjutan dan keadilan dalam transaksi pembiayaan agar manfaatnya dirasakan semua pihak.

"BSI Aceh hadir sebagai mitra terpercaya masyarakat untuk mengembangkan sektor UMKM dan mendukung ekonomi lokal," pungkasnya.[]

bsi aceh kur bsi aceh 2024