UMKM yang selama ini meredup harus kita bangkitkan lagi agar perekonomian di daerah semakin berkembang

Kak Na Istri Mualem Resmi Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Aceh

Marlina Usman, istri Gubernur Aceh, saat dilantik sebagai Ketua Dekranasda) Aceh periode 2025-2030, oleh Ketua Umum Dekranas Selvi Gibran Rakabuming, di Istana Wapres, Jakarta, Senin, 3 Maret 2025

PINTOE.CO - Marlina Usman atau yang akrab disapa Kak Na, istri Gubernur Aceh terpilih Muzakir Manaf, resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh untuk periode 2025-2030. 

Pelantikan ini dilakukan oleh Ketua Umum Dekranas, Selvi Gibran Rakabuming, di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, pada Senin, 3 Maret 2025.

Dalam acara tersebut, Selvi Gibran juga melantik ketua Dekranasda dari berbagai provinsi di Indonesia. 

Ia menekankan pentingnya menghidupkan kembali Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), terutama di daerah terpencil, sebagai upaya meningkatkan perekonomian masyarakat kecil.

"UMKM yang selama ini meredup harus kita bangkitkan lagi agar perekonomian di daerah semakin berkembang," ujar Selvi dalam sambutannya.

Sementara itu Marlina Usman menyatakan siap menjalankan tugas yang diamanahkan kepadanya. 

Ia berkomitmen untuk membangkitkan kembali UMKM di Aceh yang selama ini kurang berkembang.

"Insya Allah, kami akan melaksanakan tugas ini dengan baik. Kami juga berharap dukungan dari semua pihak agar program ini berjalan sesuai harapan," ujarnya.[]

istri mualem kak na